<!-- SEO Blogger Start --> <meta content='text/html; charset=UTF-8' http-equiv='Content-Type'/> <meta content='blogger' name='generator'/> <link href='https://www.makkellar.com/favicon.ico' rel='icon' type='image/x-icon'/> <link href='https://www.makkellar.com/2021/04/mari-mengenal-jeroan-dari-blogspot.html' rel='canonical'/> <link rel="alternate" type="application/atom+xml" title="Menjadi Perantara Menuju Jalan Sejahtera - Atom" href="https://www.makkellar.com/feeds/posts/default" /> <link rel="alternate" type="application/rss+xml" title="Menjadi Perantara Menuju Jalan Sejahtera - RSS" href="https://www.makkellar.com/feeds/posts/default?alt=rss" /> <link rel="service.post" type="application/atom+xml" title="Menjadi Perantara Menuju Jalan Sejahtera - Atom" href="https://www.blogger.com/feeds/2646944499045113697/posts/default" /> <link rel="alternate" type="application/atom+xml" title="Menjadi Perantara Menuju Jalan Sejahtera - Atom" href="https://www.makkellar.com/feeds/1414735738590674086/comments/default" /> <!--Can't find substitution for tag [blog.ieCssRetrofitLinks]--> <link href='https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjfLGlzUHwiZqDhacpjb-Vm3WH-j7fpoIGrBUr9c6wfx1DlfI7qNe2ngmtiHTxRI8ZovsO1GlvCr-F0g58b0KLn7nFlMj6Xs5akhiY5h-dPTjECwz5w-Gz76S9CwE3LlbzsnVrAGdOnC4g/s320/Blogspot+9.jpg' rel='image_src'/> <meta content='https://www.makkellar.com/2021/04/mari-mengenal-jeroan-dari-blogspot.html' property='og:url'/> <meta content='Menghias Blog atau Membuat Konten Dulu?' property='og:title'/> <meta content='Segudang tips dan trik Menyelesaikan Masalah jadi lebih mudah' property='og:description'/> <meta content='https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjfLGlzUHwiZqDhacpjb-Vm3WH-j7fpoIGrBUr9c6wfx1DlfI7qNe2ngmtiHTxRI8ZovsO1GlvCr-F0g58b0KLn7nFlMj6Xs5akhiY5h-dPTjECwz5w-Gz76S9CwE3LlbzsnVrAGdOnC4g/w1200-h630-p-k-no-nu/Blogspot+9.jpg' property='og:image'/> <!-- Title --> <title>Menghias Blog atau Membuat Konten Dulu? - Menjadi Perantara Menuju Jalan Sejahtera Menghias Blog atau Membuat Konten Dulu? - Menjadi Perantara Menuju Jalan Sejahtera

Menghias Blog atau Membuat Konten Dulu?


Setelah blog kita selesai melalui Tahapan-tahapan Pembuatan Blog, maka pastilah kita tidak sabar seperti apa hasil sementara blog yang baru saja dibuat. Tentu saja hasilnya akan polosan. Maklum kan ibaratnya rumah, gedungnya sudah dibangun, maka kelihatan hanya tembok yang tidak rapi dan masih polosan. Tapi yang namanya penasaran tentu saja kita ingin tahu seperti apa blog yang baru kita buat tadi? Mari kita buka blog kita itu ketika pada posisi kita sebagai administrator blog masuk ke halaman seperti gambar di atas. Untuk mengetahui tampilan blog kita, klik bagian bawah sebelah kanan di VIEW BLOG.

Membuka tampilan blog sangat penting supaya kita bisa merancang, dari sisi mana yang akan kita garap terlebih dahulu. Apakah kita akan memulai dari tahap memperindah tampilan muka blog kita, atau kita ingin mengisi konten atau tulisan atau gambar yang sudah kita siapkan supaya blog kita memiliki bentuk. Selain itu juga kita bisa mengetahui dengan pasti alamat blog yang sudah kita buat di bagian atas. Contohnya, http://bromoradio77.blogspot.com. Keuntungannya apa? Kita mulai memperkenalkan blog kita kepada semua orang sebagai usaha untuk mempublikasikan.

Tapi tentu saja, sebaiknya kita mengisi konten terlebih dahulu supaya ketika kita memperkenalkan blog kita kepada orang lain, orang yang membukanya benar-benar tidak mengecewakan. Sebab, kalau masih kosongan, tentu pengunjung akan bertanya-tanya, apa isi blognya? Jadi pilihan untuk tindakan pertama mengisi konten itu menjadi langkah awal supaya blog kita nantinya mudah untuk dibentuk.

Apa maksudnya mudah untuk dibentuk? Bila konten sudah ada di blog kita, entah itu berupa artikel atau foto-foto untuk diupload (dipasang) di blog maka nanti ketika memasang polesan-polesan blog itu akan memudahkan dalam melihat hasilnya.

Seseorang mengajukan pertanyaan ketika masuk ke langkah melihat hasil blog yang baru dibuat. Kenapa ya kok judul tema yang saya buat malah berubah menjadi bahasa Inggris? Padahal saya menulisnya dalam bahasa Indonesia? Kesalahan bukan pada blog, tapi itu karena kita mungkin menggunakan translate google yang biasanya kita dapat lihat di bagian kiri atas. 

Kita tinggal mengubahnya dengan cara, arahkan kursor ke google translate di deretan kotak alamat blog, kemudian klik hingga muncul daftar bahasa-bahasa di dunia dalam kotak Translated Page. Lalu pilih Indonesia. Maka otomatis akan berubah. Tapi maknanya adalah, kalau kita memiliki konten yang bagus dan kita kurang lihai dalam menulis bahasa Inggris, orang di luar sana juga akan mudah membaca tulisan kita di blog kita. Keren kan?

Sekali lagi sebaiknya kita menyiapkan konten dulu untuk mengisi tampilan blog kita itu. Tapi, apa saja yang bisa kita jadikan konten untuk blog kita itu?

Tips ini Mungkin bisa Membantu Bagaimana Mengumpulkan Ide-ide Konten?

Menghias Blog atau Membuat Konten Dulu? Menghias Blog atau Membuat Konten Dulu? Reviewed by Hati Kita on 14.15 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.