<!-- SEO Blogger Start --> <meta content='text/html; charset=UTF-8' http-equiv='Content-Type'/> <meta content='blogger' name='generator'/> <link href='https://www.makkellar.com/favicon.ico' rel='icon' type='image/x-icon'/> <link href='https://www.makkellar.com/2019/12/awas-penipuan-sms-undian-hadiah.html' rel='canonical'/> <link rel="alternate" type="application/atom+xml" title="Menjadi Perantara Menuju Jalan Sejahtera - Atom" href="https://www.makkellar.com/feeds/posts/default" /> <link rel="alternate" type="application/rss+xml" title="Menjadi Perantara Menuju Jalan Sejahtera - RSS" href="https://www.makkellar.com/feeds/posts/default?alt=rss" /> <link rel="service.post" type="application/atom+xml" title="Menjadi Perantara Menuju Jalan Sejahtera - Atom" href="https://www.blogger.com/feeds/2646944499045113697/posts/default" /> <link rel="alternate" type="application/atom+xml" title="Menjadi Perantara Menuju Jalan Sejahtera - Atom" href="https://www.makkellar.com/feeds/9123768188706040324/comments/default" /> <!--Can't find substitution for tag [blog.ieCssRetrofitLinks]--> <link href='https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh9WWV_2mNE-jjILv4gISHk7aEWt3FutBbxBJ18IcvmqgKrmjjOoNhcLPI971EXczR_FOkLMVkE-W_aDogbu9WS3g3uWTb-DrX-gt1tpsCBXQq0w0Z-uPm9bgRzyo_gzU87Ce83DvuLnPCqAm5t1GDQzAJgW6I-iRXZ0VEQTf-QUKORzhY4UoM64LLz/s320/96940961_ddaf2682f3_w.jpg' rel='image_src'/> <meta content='https://www.makkellar.com/2019/12/awas-penipuan-sms-undian-hadiah.html' property='og:url'/> <meta content='AWAS PENIPUAN SMS UNDIAN HADIAH MENGATASNAMAKAN TOKO ONLINE' property='og:title'/> <meta content='Segudang tips dan trik Menyelesaikan Masalah jadi lebih mudah' property='og:description'/> <meta content='https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh9WWV_2mNE-jjILv4gISHk7aEWt3FutBbxBJ18IcvmqgKrmjjOoNhcLPI971EXczR_FOkLMVkE-W_aDogbu9WS3g3uWTb-DrX-gt1tpsCBXQq0w0Z-uPm9bgRzyo_gzU87Ce83DvuLnPCqAm5t1GDQzAJgW6I-iRXZ0VEQTf-QUKORzhY4UoM64LLz/w1200-h630-p-k-no-nu/96940961_ddaf2682f3_w.jpg' property='og:image'/> <!-- Title --> <title>AWAS PENIPUAN SMS UNDIAN HADIAH MENGATASNAMAKAN TOKO ONLINE - Menjadi Perantara Menuju Jalan Sejahtera AWAS PENIPUAN SMS UNDIAN HADIAH MENGATASNAMAKAN TOKO ONLINE - Menjadi Perantara Menuju Jalan Sejahtera

AWAS PENIPUAN SMS UNDIAN HADIAH MENGATASNAMAKAN TOKO ONLINE




Pernahkah Anda menerima pesan pendek atau SMS (short message service)? Stop langsung mempercayainya. Sebenarnya sudah banyak yang membahas hal ini, tapi karena saya terlalu sering SMS serupa yang masuk ke hp saya akhirnya saya tertarik juga untuk mengulas di sini.

Awalnya saya pernah tertarik juga menanggapi SMS tersebut dan mencoba untuk melakukan telaah terhadap modus yang sepertinya meyakinkan bagi sebagian orang. Mengapa begitu meyakinkan model penipuan ini tapi bila kita mencoba berpikir kritis maka sebenarnya ini adalah PENIPUAN? Coba kita lihat satu per satu pesan yang disampaikan kepada kita. Disebutkan:
Surat Keputusan PT. SHOPEE menetapkan anda sebagai pemenang ke-2 cek 175jt. PIN:j7k2b59 u/info klik www.undianresmi2019.tk.

SMS ini sudah jelas sebagai penipuan. Selain saya sudah lama tidak melakukan belanja online di toko tersebut tapi yang menjadi pertanyaan saya adalah mulai kapan sebuah perusahaan besar ketika mengirimkan pesan kepada pelanggan menggunakan nomor pribadi berupa nomor biasa berupa angka seperti 08147xxxxxxxxx bukan dengan nama Toko Online tersebut. Contoh gampangnya begini, kalau Anda mendapat pesan dari Indosat atau Telkomsel, atau XL dan semacamnya pastilah pengirim bukan dengan berupa nomor, tapi atas nama perusahaan. 

Berikutnya adalah bagaimana mungkin perusahaan sebesar PT. Shopee itu menggunakan domain TK di akhiran website mereka (www.undianresmi2019.tk) yang jelas-jelas DOMAIN GRATIS. Lebih aneh lagi saya sering juga mendapatkan penipuan serupa dengan meminta untuk mengecek link website mereka yang menggunakan blogspot.com.

Kembali kepada SMS yang saya terima beberapa kali dengan penipuan serupa. Ketika kita melakukan klik WEBSITE GRATISAN itu harus lebih hati-hati lagi, karena konten atau isi websitenya begitu meyakinkan dan lebih kepada bombastis di mana dijelaskan banyak kutipan-kutipan kesaksian dan mengutip serta memajang mengenai perusahaan yang memberikan hadiah. Intinya bagaimana menarik orang yang mengklik link tersebut benar-benar terbuai.

Jadi pesan tulisan ini, hati-hatilah dengan penipuan melalui apapun, entah SMS, WA atau apapun yang bisa-bisa merugikan Anda. Saya ingin menutup tulisan ini dengan cerita kawan saya.
Dia kawan baik saya, sehingga dia selalu mengingatkan saya supaya bila ada SMS undian dan semacamnya, jangan mudah tertipu. Tapi betapa saya kaget ketika teman saya itu bercerita kepada saya bahwa dia sudah tertipu. Nah, untungnya hanya 1,5 juta saja melalui penipuan pesan pendek atau SMS. Kenapa dia sampai tertipu? Karena ketika itu dia sangat membutuhkan uang. Kemudian datanglah SMS itu dan membuatnya dia lupa dengan model penipuan seperti itu. Artinya, apapun keadaan Anda, ingatlah untuk berpikir KRITIS.

BACA JUGA: AWAS PENIPUAN MODEL INI
AWAS PENIPUAN SMS UNDIAN HADIAH MENGATASNAMAKAN TOKO ONLINE AWAS PENIPUAN SMS UNDIAN HADIAH MENGATASNAMAKAN TOKO ONLINE Reviewed by Hati Kita on 10.52 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.